My personal blog provided by Telkom University

Day: September 7, 2018

Mencari Informasi dalam Internet

Melanjutkan pembahasan sebelumnya, sekarang saya akan me-review modul ke 2 yaitu “Mencari Informasi dari Internet”.

Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan disaat kita mencari informasi dari internet karena salah satu kekurangannya adalah banyaknya informasi – informasi yang tidak valid kebenerannya atau hoax.

  1. Up-to-Date
    Informasi yang sedang kita cari harus berupa informasi yang up-to-date atau informasi yang masih relevan. Ceklah tanggal informasi tersebut saat di publikasikan.
  2. Lengkap
    Banyak sekali informasi yang berada di internet hanya berupa bagian depan dari informasi yang sedang kita cari.
  3. Akurat
    Dalam artian berisikan fakta – fakta yang nyata dan tidak berupa sebuah opini dari si pembagi informasi tersebut.
  4. Dapat dihandalkan
    Informasi dari sumber yang dapat dipercaya. Untuk mengetahui informasi tersebut terpercaya, kita dapat melakukannya dengan crosscheck url, dan adakah nama penulis atau editor dari informasi tersebut.

Pendahuluan Literasi TIK

Halo semua! Untuk post kali ini, saya akan me-review modul pertama dari mata kuliah Literasi TIK yang berjudul “Pengenalan Literasi TIK”. Saya akan berusaha menjelaskan apa yang saya pahami tentang Literasi TIK setelah membaca modul tersebut.

Apa yang dimaksud dengan Literasi TIK? Literasi TIK adalah kemampuan untuk menggunakan teknologi digital, alat komunikasi dan/atau jaringan dalam mendefinisikian (Define), Mengakses (Access), Mengelola (Manage), Mengintegrasikan (Integrate), Mengevaluasi (Evaluate), Menicptakan (Create) dan Mengkomunikasikan (Communicate) informasi secara baik dan legal dalam rangka membangun masyarakat berpengetahuan.

Jadi dapat disimpulkan bahwa literasi TIK adalah pengetahuan untuk menggunakan teknologi dengan semaksimal mungkin dan pengetahuan dalam mencari informasi secara baik dan benar.

Mencari informasi dengan menggunakan sebuah teknologi tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan, untuk salah satu contoh kelebihannya adalah semua informasi yang ingin kita ketahui, semuanya sekarang dapat kita temukan dengan mudah menggunakan teknologi internet, untuk kekurangannya adalah informasi yang tersebar tidak semuanya valid atau hoax.

Selain itu, TIK juga bergerak dalam pembangunan negara yakni, memantapkan komitmen nasional untuk merangkul dan memanfaatkan TIK dibawah naungan kerangka Nasional Teknologi Informasi (National Information Technology Framework).

Strategi TIK akan meningkatkan upaya mengurangi kemiskinan secara nasional. Implementasi strategi yang memanfaatkan pendekatan desentralisasi akan mendorong proses pengalihan peran dan tanggung jawab pemerintah pusat ke tingkat daerah.

© 2024 Rayhan Hakim's blog

Theme by Anders NorenUp ↑